Senin, 19 Juli 2010

ACARA TEMU KANGEN DAN PERINGATAN 40 TAHUN PASCA WISUDA TARUNA AIP ANGKATAN XV

Acara peringatan diusulkan oleh rekan rekan alumni AIP XV pada saat menghadiri resepsi pernikahan ananda Nanang Risnandar pada bulan Juni 2010 digedung pertemuan Balai Kartini Jakarta

Cholik Kirom menawarkan tempat pertemuan dikediamannya,dan disetujui oleh kita semua yang hadir. Hermanu ditunjuk sebagai koordinator dalam hal pemberitahuan/undangan yang disampaikan melalui SMS kepada rekan rekan alumni XV.

Pada tanggal 3 Juli 2010 dimulai dari jam 11.30 telah mulai berdatangan rekan rekan alumni AIP XV disertai oleh istri masing masing, tercatat sejumlah 27 nama yang hadir sebagian besar tidak disertai oleh istri karena berbagai alasan. Suasana duka masih menyelimuti hati Hendryk Pasaribu yang baru saja ditinggalkan selamanya oleh istri tercinta MAMA LAURENS.

Sebuah karangan bunga yang cukup besar ukurannya telah dikirimkan oleh rekan kita SONNY MUHAMAD yang kini menjabat sebagai Ketua Mahkamah Pelayaran R.I. menggantikan Wilis Griyanto, sayang Sonny berhalangan hadir. (Terima kasih bung Sonny !).

Pada jam 12.30 acara dibuka oleh Awi Imam, dengan ucapan selamat datang serta ucapan terima kasih kepada tuan rumah. Dalam sambutannya Awi Imam mengajak agar forum pertemuan ini akan terus dihidupkan dengan cara mengadakan pertemuan secara berkala. Tak lupa juga dilakukan doa bersama mengenang teman teman kita yang telah lebih dahulu dipanggil oleh Allah s.w.t yaitu;

  1. Jossy Latukolan
  2. Arnold Timorason
  3. Abd. Mukti
  4. Djamuda Sidabutar
  5. Hamongan Samosir
  6. August Heintje Diem
  7. Ahmad Shafie
  8. Metria A. Mataram
  9. Satria Mukhlis.


Dalam pertemuan tersebut telah dirangkum beberapa kesimpulan berkenaan dengan kegiatan paguyuban Eka Panca yang selama ini telah berjalan ,yaitu sebagai berikut:

  1. Pengurus paguyuban Eka Panca yang diketuai oleh Hendryk Pasaribu, mengusulkan agar diadakan pergantian pengurus untuk periode 2010 s/d 2015.
  2. Badan usaha paguyuban yang berbentuk PT. dan telah berdiri sejak 2007, yang saat ini dipimpin oleh Yuyun Abimurni sebagai Pimpinan Perusahaan, diusulkan agar diadakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) untuk melakukan perubahan pengurus serta hal hal lain demi kemajuan perusahaan.
  3. Diusulkan agar dibuat suatu media komunikasi untuk sesama anggota paguyuban XV sehingga memudahkan penyebaran informasi.
  4. Disepakati akan diadakan pertemuan berkala, setiap 3 bulan sekali. Pertemuan selanjutnya akan diadakan pada tanggal 3 OKTOBER 2010 dikediaman Nanang Risnandar diperumahan Kelapa Gading. (tanggal dan waktu akan ditentukan kemudian melalui SMS atau lainnya).
  5. Secara spontan dihimbau untuk menyumbang dana kas bagi paguyuban XV, dan pada hari itu telah terkumpul dana sebesar Rp2.350.000,-, sehingga dengan demikian kas paguyuban menjadi total Rp.8.350.000,-, sesuai catatan dari Hermanu selaku bendahara paguyuban.


Pertemuan berakhir pada jam 15.30.====


CATATAN :

Bagi rekan rekan yang berhalangan hadir pada pertemuan 3 Juli 2010, diminta dengan hormat untuk mengirimkan alamat rumah dan alamat email, agar dapat kami catat dan memudahkan distribusi informasi. Bagi rekan rekan yang hadir dan belum melengkapi datanya, mohon juga agar melengkapinya dan dikirimkan kepada kami. Bagi rekan yang datang dan memiliki koleksi foto harap dikirimkan ke awi.ancol15@yahoo.co.id agar dapat ditampilkan di blog ini.


Terima kasih.

Redaksi

Awi Imam.

3 komentar:

  1. Wahhh...sepi pengunjung nihh, mudah2an hanya karena bulan Puasa ya Wi

    BalasHapus
  2. Tambahan nama almarhum teman kita : Roy Aviant

    BalasHapus
  3. wah, benar Nang,maaf ada kekurangan, serasa Roy Aviant masih ada ditengah2 kita,suaranya yang lantang dan bersemangat menjadi inspirasi kita yang masih ada didunia ini.. thanks Nang .

    AWI

    BalasHapus